Puisi Sekali Jumpa
Puisi - Sekali Jumpa - Pada kenyataannya setiap orang sepakat bahwa rasa suka da cinta bisa saja datang dengan berbagai cara. Bahkan semua orang percaya rasa cinta dapat membuat seseorang menjadi gila. Seperti kisah cinta fenomenal antara Qais dan Laila yang termuat dalam kisah Laila Majnun dan bahkan kisah heroik seperti Romeo dan Juliette.
Sederhananya, ini adalah sebuah puisi yang dituliskan dalam bahasa penuh pertimbangan dalam pengakuan karena terdapat banyak bumbu-bumbu kasmaran yang termuat didalamnya. Akibat dari sudah jatuh cinta kepada seorang wanita yang baru dikenalnya maka menghasilkan kata-kata yang bermuatan pengungkapan hati.
Puisi - Sekali Jumpa
Karya : Mas Bata
Rambut sebahu
Semesta jiwa terpaku
Pada paras syahdu
Bola mata berkilau
Ada sesuatu berpadu
Sebab akibat berlaku
Baru berkenalan pagi
Berdua nikmati pantai
Bersama angin sepoi
Sepulang jalan santai
Begitu semua terlewati
Nyatanya hatiku kau curi
Bukankah ini gila?
Sekali jumpa terukir suka
Tentangmu ada di kepala
Suara yang berima
Indah simpul senyumnya
Sukar untuk ku lupa
Semoga kau tahu
Dalam lentik mata itu
Aku tenggelam rindu
Malam ini punyamu
Aku terjaga karenamu
Kau kini ada dihatiku
Bumi, Kota Bitung 2023
Begitulah sebuah puisi yang memuat bahasa penuh rasa, semangat karena ada hal besar yang mengobarkan hati seseorang pria yang kemudian membuat dirinya memberanikan untuk menuangkan kedalam puisi ini. Walaupun baru sekali bertemu dan jalan untuk pertama kali dengan seorang wanita. Dan inilah kisahku dengannya.
Editor: Awi Sila
0 Response to "Puisi Sekali Jumpa"
Post a Comment