Puisi Rindu Bersua Peluh


Puisi Rindu Bersua Peluh - Rindu merupakan rasa yang ada secara lahiriah di dalam hati seseorang yang hidup (manusia). Dan rindu bisa menerjang batin siapapun dengan beragam sebab, salah satunya ialah ketika adanya dinamika didalam hubungan percintaan..

Terlebih, puisi ini memperlihatkan sebuah rindu yang tak tertahankan karena tidak pernah bersuanya dua orang yang memilih membuat komitmen terkait hati..


Puisi Rindu Bersua Peluh

Ada gelap bersimbah angin 
dingin, dari ramai jalanan
yang congkak 

Menghina sadarku, bersua 
jadi peluh, bercucuran 
gelisah di jiwaku

Runtuh semesta sabarku,
luluh karena sengketa hati
mengikat ragaku

Tentu bukanlah hanya soalan 
merengek, ini perihal rindu 
yang menyerang

Pastinya tidak salah, aku dan 
hatiku menuntut hadirmu, 
agar tak menjadi liar

Dan jika rindu datang padamu,
mengguncang hatimu dimana
kau berpijak

Dan jika kataku menyinggung 
bahagiamu, pergilah tanya
kedalam lubuk hatimu

Niscaya kau akan temukan 
kenyataan, bagaimana 
beratnya rindu di hatiku

Karena risau tanpamu disini,
dengan hati yang butuh
kehangatanmu..

Indonesia, Musim Gugur Rindu

Begitulah sebuah puisi yang dirangkaikan dari sekumpulan rasa rindu yang tak tertahankan di dalam hatinya..

0 Response to "Puisi Rindu Bersua Peluh"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel