Puisi Aku Percaya


Puisi - Aku Percaya - adalah sebuah puisi yang dituliskan dalam bahasa Indonesia dan bahasa kalbu yang tulus dalam perihal mencintai, dari kata-kata yang tersusun sederhana dalam puisi ini semata-mata ialah ungkapan kesetiaan dalam proses percintaan. 

Sederhananya, ini adalah persoalan tentang seseorang yang berjuang mempertahankan hubungan, terlebih menjaga cintanya dan menjaga kesehatan hatinya agar tetap setia sehingga tidak terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan.

Puisi - Aku Percaya
(Clara Paramitha) 

Palung hatiku dipenuhi rasa
Tentu kaulah satu-satunya
Yang hatiku percaya

Meski kita tengah berjauhan
Takkan ku rubah haluan
Kau selalu jadi tujuan

Walau masih harus menanti
Hanya dengan segelas kopi
Takkan mau ku sesali diri

Sebab api cintaku yang suci
Kan membakar semua sepi, 
Tentu bahagia akan menepi

Dan bila tiba saatnya bersua 
Segelas kan diteguk berdua
Karena aku percaya 
sendiri tak selalu selamanya 

Bumi, Sulawesi 2023

Demikianlah sebuah puisi yang dirangkaikan untuk menggambarkan seorang sementara lagi menunggu kedatangan orang yang sangat di rindu dan dicintainya. Dari balik rasa itu maka muncullah ungkapan hati yang tertulis dalam puisinya ini. 

0 Response to "Puisi Aku Percaya"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel